29 April 2025

Jambielok

Portal Berita Jambielok.com

Siapkan Surat – surat, Satlantas Polres Kerinci Gelar Operasi Patuh Mulai 15 Juli

1 min read

KERINCI – Satuan Lalu Lintas Polres Kerinci akan mengelar Operasi Patuh Singinjai 2024 mulai 15 hingga 28 Juli mendatang. Pengguna jalan yang melanggar akan ditilang.

Kasat Lantas Polres Kerinci, AKP Isnandar mengatakan operasi ini akan digelar selama 14 hari. Pengguna jalan diminta untuk menyiapkan surat – surat berkendara serta mematuhi aturan berlalu lintas.

“Operasi patuh patuh Seginjai ini bertujuan untuk menertibkan pengendara maupun pengemudi di wilayah Hukum Polres Kerinci yang tidak taat berlalulintas,” kata Kasat Lantas Polres Kerinci, AKP Isnandar.

Adapun target dari operasi patuh Seginjai yakni, pengemudi yang menggunakan ponsel saat berkendara, pengemudi yang masih dibawah umur dan pengemudi kendaraan bermotor yang berboncengan lebih dari satu alias bonceng tiga.

Kemudian pengemudi yang tidak memakai helm ber-standar nasional Indonesia (SNI) dan tidak menggunakan sabuk pengaman untuk mobil, pengemudi yang dalam pengaruh alkohol, dan pengendara atau pengemudi yang melawan arus.

Hal ini dilakukan untuk menjaga masyarakat agar tidak terjadi kecelakaan lalu lintas saat berkendaraan,akibat kelalaian maupun sengaja tidak melengkapi aturan berlalu lintas.

“Banyak sekali masyarakat yang tidak patuh berlalulintas, sehingga kita perlu melakukan tindakan tegas agar tidak membahayakan orang lain dan tentunya membahayakan diri sendiri,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.